Pages

Sabtu, 28 September 2013

Pelatih Sampdoria: AC Milan Bukan Hanya Balotelli

Berita Terkait

TEMPO.CO, Genoa - Pelatih Sampdoria Delio Rossi mengatakan absennya Mario Balotelli tidak akan menurunkan kekuatan dari AC Milan. Kedua tim akan saling berhadapan di San Siro, Sabtu 28 September 2013 waktu setempat.

Balotelli akan absen ketika Milan menjamu Sampdoria dalam pertandingan keenam Seri A Liga Italia. Tapi Rossi menilai pemain Milan lainnya sama berbahayanya. "Jika Balotelli tidak ada, maka Robinho akan bermain. Jika Robinho tidak ada, mereka masih punya M'Baye Niang," ungkap Rossi.

Salah satu pemain Milan yang mendapat sorotan adalah Andrea Poli. Pemain berusia 23 tahun itu adalah bekas anak asuhan Rossi ketika masih memperkuat Sampdoria musim lalu. Poli dipastikan akan kembali menjadi starter menyusul cederanya Kaka dan Riccardo Montolivo. "Poli adalah pemain yang bermain bagus dengan kami," kata pelatih yang menangani Sampdoria sejak 2012 itu.

"Dia sangat berkontribusi kepada Sampdoria. Dia mendapatkan kesempatan dan dia mengambilnya. Sulit untuk mengatakan tidak kepada Milan. Saya mendoakan dia sukses, tapi kami harus melupakannya. Mungkin dengan mencari pemain berbakat lain seperti Poli," Rossi menambahkan.

Saat ini Sampdoria berada di zona degradasi klasemen sementara Seri A. Angelo Palombo dan kawan-kawan berada di posisi ke-18 dengan tiga poin dari lima pertandingan. "Kami tidak memiliki dua atau tiga pemain fenomenal, tapi saya pikir kami memiliki skuad yang bagus," kata Rossi.

FOOTBALL ITALIA | JOKO SEDAYU

Berita Terpopuler:
Negredo Mulai Kerasan di Manchester City

Source : http://www.tempo.co/read/news/2013/09/27/099517310/Pelatih-Sampdoria-AC-Milan-Bukan-Hanya-Balotelli