Pages

Senin, 27 Mei 2013

Neymar Sudah Tak Sabar Bergabung dengan Barca

Neymar Sudah Tak Sabar Bergabung dengan Barca

Neymar (AFP/Evaristo Sa)

Liputan6.com, Sao Paulo : Penyerang muda Brasil Neymar baru kemarin dipastikan akan bergabung bersama Barcelona mulai musim depan. Pemuda 21 tahun itu rupanya sudah tidak sabar untuk segera bermain bersama bintang-bintang Los Azulgranas semacam Lionel Messi, Xavi Hernandez dan Andres Iniesta.

Neymar dibeli Barca senilai 28 juta euro dan akan dikontrak selama lima tahun. Neymar masih harus melakoni laga terakhirnya bersama Santos pada Senin (27/5) pagi WIB melawan Flamengo. Meski masih memiliki tugas bersama Santos, Neymar sangat antusias bergabung ke Barca. Dia mengaku sudah mulai memikirkan bagaimana bermain di Nou Camp.

"Bermain bersama Messi, Xavi dan Iniesta merupakan sebuah kehormatan luar biasa. Ini sebuah mimpi dapat bergabung dengan Barca. Saya sudah memikirkan mengenai Barcelona," ucap Neymar sesaat sebelum melawan Flamengo.

Neymar pada kesempatan tersebut juga mengaku akan sangat merindukan Santos. Neymar siap kembali ke Santos suatu hari nanti.

"Saya meninggalkan Santos lewat pintu depan. Saya berharap dapat kembali ke rumah keduaku (di masa yang akan datang), yang mana itu adalah Santos. Saya merasa fantastis, sangat bahagia dan berterima kasih kepada Santos," tegas Neymar. (Reuters)

Source : http://bola.liputan6.com/read/596902/neymar-sudah-tak-sabar-bergabung-dengan-barca